Roma - Novak Djokovic, Roger Federer dan Juan Martin Del Potro menang mudah atas lawan-lawannya di babak kedua Rome Masters Selasa kemarin.
Unggulan teratas Novak Djokovic yang mengincar gelar ketiganya di turnamen ini hanya butuh waktu 70 menit untuk maju ke babak ketiga. Djokovic, yang tampil juara tahun 2008 dan 2011, menang atas petenis kualifikasi Albert Montanes 6-2 6-3. Djokovic empat kali maju ke final dalam lima tahun terakhir.
"Ini merupakan awal yang bagus, meskipun saya tahu saya bisa melakukannya dengan lebih baik,", kata Djokovic. "Saya tahu permainan saya harus lebih baik untuk memenangkan pertandingan selanjutnya. Namun saya berada di jalur yang benar karena saya sempat tidak tampil bagus di Madrid dan tidak berlatih banyak."
Djokovic mencatat rekor kemenangan 27-3 tahun ini. Minggu lalu, dia kalah dari Grigor Dimitrov di babak kedua Madrid Open.
Sama halnya dengan Djokovic, Roger Federer juga berhasil bangkit dari kekalahan minggu lalu dari Kei Nishikori di Madrdi Open. Roger Federer menang mudah atas petenis Italia Potito Starace 6-1 6-2 untuk maju ke babak ketiga. Federer berusaha memenangkan Rome Open yang belum sekalipun ia juarai dalam 13 kali keikutsertaannya.
Saat mengalahkan Starace, peringkat 293 dunia, Federer hanya kehilangan tujuh point saat servis dan empat kali mematahkan servis petenis Italia tersebut. Ini adalah kemenangan ketujuh Federer atas Starace dalam tujuh kali pertemuan. Selanjutnya Federer akan ditantang pemenang antara Mikhail Youzhny melawan Gilles Simon.
Di partai lain, petenis no.7 dunia Juan Martin Del Potro menang atas petenis Rusia Andreay Kuznetsov 6-3 6-2 dalam waktu 75 menit. Ini adalah kemenangan ke-18 petenis berusia 24 tahun asal Argentina tersbut di tahun ini, termasuk saat menjuarai Rotterdam dan runner-up di ajang Indian Wells. Del Potro berusaha mencapai perempatfinal pertamanya di Rome Open dalam lima kali keikutsertaannya.
source: ATP
0 comments:
Post a Comment