Madrid - Maria Sharapova melangkah mulus ke semifinal setelah kalahkan petenis Estonia Kaia Kanepi, sedang juara bertahan Serena Williams yang sempat kalah 0-6 di set kedua juga melaju ke semifinal.
Walaupun nampak seperti bukan hari terbaiknya, Sharapova langsung mematahkan servis Kanepi di awal set pertama setelah forehand pengembalian Kanepi keluar. Petenis Rusia tersebut mengambil set pertama dengan mudah disaat petenis ranking 51 dunia , Kanepi, masih berusaha menemukan ritme pertandingannya.
Unggulan kedua Sharapova sepertinya akan terus melaju ketika ia kembali mematahkan servis Kanepi di awal set kedua, namun Kanepi mampu memanfaatkan kesempatan mematahkan servis Sharapova yang ia jarang ia dapat dalam pertandingan tersebut.
Kanepi mampu bertahan, namun Sharapova kembali tampil bagus, keduanya saling mengejar point. Namun, Sharapova mematahkan servis Kanepi disaat penting, Sharapova akhirnya melaju dengan kemenangan dua set atas petenis Estonia tersebut.
Di semifinal Sharapova akan bertemu Ana Ivanovic yang mengalahkan Angelique Kerber 6-3 6-1. Ivanovic, unggulan 16, enam kali mematahkan servis Kerber dan hanya butuh waktu 57 menit untuk mengakhiri pertandingan dna maju ke semifinal. Dengan kemenangan ini Ivanovic melebarkan keunggulannya dalam H2H melawan Kerber jadi 3-0.
Sharapova memimpin H2H 6-2 atas Ivanovic, dan Sharapova menang dalam lima pertemuan terakhir, keduanya terakhir bertemu di Stuttgart minggu lalu dimana Sharapova menang dalam tiga set ketat.
Sebelumnya, petenis nomor satu dunia Serena Williams harus berjuang selama 2 jam 14 menit sebelum menaklukkan Anabel Medina Garrigues 63 06 75.
"Ini merupakan sebuah perjuangan." , kata Serena. "Dengan jelas, saya tidak melakukan banyak hal di set kedua, yang memebrikannya kepercayaan diri untuk bermain lebih baik. Setelah itu saya pikir dia bermain dengan sangat baik di set ketiga."
Ini adalah ketujuh kalinya dalam karier tennis Serena dimana dia kalah 0-6 dalam satu set, sebelum Medina Garrigues, yang pernah menang 6-0 atas Serena adalah Alexia Dechaume-Balleret, Marry Joe Fernandez, Jelena Jankovic, Justine Henin, Patty Schnyder dan yang terakhir adalah Venus Williams.
Lawan Serena di semifinal adalah Sara Errani yang tidak menemui kesulitan berarti saat mengalahkan Ekaterina Makarova 62 64 dalam pertandingan yang berlangsung 1 jam 17 menit tersebut. Dalam empat pertemuannya, Serena selalu menang atas Errani. Mereka baru bertemu sekali di lapangan tanah liat, di Roma tahun 2008 dimana Serena menang 6-4 6-3.
Source: WTA & ESPN.
0 comments:
Post a Comment